Path: Top � Supplementary File � SKRIPSI � PENDIDIKAN BIOLOGI � 2012
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH (PROBLEM BASED LEARNING) TERHADAP PENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN KEMAMPUAN ANALISIS SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA BIOLOGI KELAS VII SMP MUHAMMADIYAH BANYUMAS TAHUN AJARAN 2011/2012
Oleh : EKA MUJIANAH, Universitas Muhammadiyah Purwokerto (digilib@ump.ac.id)
Dibuat : 2012-11-23, dengan 3 file
Keyword : Pembelajaran Berbasis Masalah; Problem Based Solving; Hasil Belajar; Kemampuan Analisis; IPA Biologi
Subjek : Pembelajaran Berbasis Masalah; Problem Based Solving; Hasil Belajar; Kemampuan Analisis; IPA Biologi
ABSTRAK
Penelitian Eksperimen Dengan Judul Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Masalah (Problem Based Learning) Terhadap Peningkatan Hasil Belajar Dan Kemampuan Analisis Siswa Pada Pembelajaran IPA Biologi kelas VII SMP Muhammadiyah Banyumas dilakukan pada semester genap tahun ajaran 2011/2012. Metode dalam penelitian ini adalah metode eksperimen, dengan pengambilan sampel secara random sampling dengan kelas VII A dan VII B sebagai kelas eksperimen dan kelas VII C sebagai kelas kontrol. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh hasil belajar dan kemampuan analisis siswa pada mata pelajaran IPA menggunakan model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning). Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar dan kemampuan analisis siswa. Meningkatnya hasil belajar pada kelas eksperimen ditunjukkan dengan meningkatnya nilai rata-rata sebelum perlakuan sebesar 45.60 dan setelah perlakuan sebesar 75.15, hasil belajar lebih baik dibandingkan dengan kelas kontrol. Meningkatnya hasil belajar siswa sejalan dengan meningkatnya kemampuan analisis siswa. Peningkatan kemampuan analisis siswa ditunjukkan dengan indikator aktivitas kemampuan analisis yang meliputi kemampuan analisis dalam mengobservasi objek biologi pada kriteria sangat baik (SB), baik (B) dan cukup (C) secara urut sebesar 26.82%, 26.92%, dan 19.23%. Kemampuan analisis dalam mengannalisa objek biologi sebesar 23.08%, 30.77%, dan 26.92%. Kemampuan analisis dalam menafsirkan data sebesar 26.92%, 23.08%, dan 26.92%. Kemampuan analisis dalam menginterpretasikan data sebesar 23.08%, 34.62%, dan 23.08%. Kemampuan analisis dalam menghubungkan konsep sebesar 26.92%, 30.77%, dan 30.77%. Kemampuan analisis dalam menyimpulkan konsep sebesar 26.92%, 26.92%, dan 23.08%. Hasil uji hipotesis dengan menggunakan uji t menunjukkan t hitung = 19.977 t tabel= 1.993. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan model PBL (problem based learning) dapat berpengaruh terhadap kemampuan analisis siswa pada pembelajaran IPA Biologi di kelas VII SMP Muhammadiyah Banyumas.
Copyrights : Copyright (c) 2012 by UMP Digital Library.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JHPTUMP |
Organisasi | U |
Nama Kontak | digilibump |
Alamat | Jln. Raya Dukuhwaluh |
Kota | Banyumas |
Daerah | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |
Telepon | (0281) 636751, 630463, 634424 |
Fax | (0281) 637239 |
E-mail Administrator | digilib@ump.ac.id |
E-mail CKO | digilib@ump.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing: Teguh Julianto, S.Pd, M. Si dan Bapak Drs. Arief Husin, M. Si., Editor: w4tie_yk@yahoo.com@jhptump
Download...
Download hanya untuk member.
File : BAB I.pdf
(40133 bytes)
File : BAB II.pdf
(88463 bytes)
File : BAB III.pdf
(200996 bytes)